Review ANESSA Night Sun Care Serum Cocok Untuk Memperbaiki Kerusakan Kulit Akibat Sinar UV

Hallo! Kalian kangen dengan tulisanku? Hihihi … Terakhir aku nulis blog kayaknya di bulan Maret ya? Aku hiatus cukup lama karena mengurus bayiku. So, diawal bulan Oktober ini aku memutuskan untuk come back dan harapannya, semoga tulisan aku yang sekarang bisa jauh lebih fresh dari yang sebelumnya dan semakin rajin untuk menulis review. Okeh tidak perlu banyak basa-basi, aku mulai review dari produknya ANESSA yaaa …

Ada yang masih belum tau ANESSA? Aku kenalin dulu ya. Karena ada pepatah yang mengatakan “tak kenal maka tak sayang”. Jadi aku kenalin dulu ke kalian, supaya kalian ikutan sayang juga sama ANESSA. Cie ileh deh hihihhi …

Shiseido pada tahun 1992 yang merupakan perusahaan dari Jepang mengeluarkan sunscreen bernama ANESSA. Dalam Bahasa Jepang “NESSA” yang artinya “hot sand” atau “pasir panas”. Sunscreen ini memiliki tujuan agar tampilan kulit tetap cantik dan bercahaya di bawah paparan sinar matahari. Tidak heran kalau ANESSA mengklaim dirinya bahwa mereka mempunyai produk sunscreen terbaik di Asia. Maka dari itu lambang ANESSA adalah matahari.


PRODUCT INFORMATION:

ANESSA Night Sun Care Serum merupakan serum pelembap formulasi dari Jepang yang membantu menjaga kelembapan, mencerahkan , memulihkan kerusakan seperti kerutan yang disebabkan oleh sinar UV, serta memperbaiki dan meningkatkan  skin barrier. Fungsi utamanya membuat kulit lebih toleran terhadap sinar UV. Seperti namanya  Night Sun Care Serum, produk ini digunakan pada malam hari setelah basic skincare. Kalian masih ada yang bingung dengan urutan basic skincare yang benar?

Produk ini cocok untuk semua jenis kulit ya, jadi kalian yang jenis kulitnya kering, berminyak atau kombinasi bisa banget pakai produk ini. Oh iya, produk ini juga sudah non-comedogenic dan dermatologist tested ya.


INGREDIENTS:

Glutamic Acid: Menguatkan perlindungan kulit

Lavender Oil: Membantu menenangkan kulit

Angelica Kaiseki & Aloe Vera: Mampu melembapkan kulit secara alami

Niacinamide: Mencerahkan kulit dan mencegah bintik hitam

 

DIRECTIONS:

1. Aplikasikan setelah mencuci muka atau setelah mandi

2. Tuangkan pada telapak tangan

3. Aplikasikan pada area yang terekspos sinar UV seperti wajah, leher dan lengan. Pemakaian night sun care serum dipakai pada step paling terakhir setelah menggunakan rangkaian perawatan kulit lainnya.

4. Ratakan menggunakan tangan

 

WARNING:

1. Jangan terlalu lama di bawah sinar matahari, bahkan saat menggunakan produk tabir surya.

2. Hindari kontak dengan mata, jika terjadi kontak, segera bilas dengan air dingin atau suam kuku.

3. Jauhkan dari sinar matahari langsung, api, dan suhu tinggi lainnya.

 

REVIEW:

Kemasan

Produk disertai dengan box dan dilapisi lagi dengan plastik, which is ANESSA sedetail itu untuk masalah kehigienisan. Informasi didalam box menurut aku cukup lengkap dan jelas, dengan menggunakan Bahasa Indonesia. Informasi didalam box terdiri dari manfaat produk, cara penggunaan, kandungannya, barcode BPOM RI dan tanggal kadaluarsa. Namun karena ANESSA merupakan produk dari luar, beberapa tulisan pada box produk tetap masih menggunakan Bahasa Jepang.


Kemasan ANESSA Night Sun Care Serum menggunakan botol plastik dengan dominan warna biru tua. Tutupnya ditarik ke atas dan aplikatornya berbentuk pump. Botolnya tidak bening ya, jadi selama pemakaian harus mengira-ngira produknya sisa berapa banyak. Pumpnya halus banget, engga meleber dan kokoh. Karena ukurannya yang besar, kalau mau dibawa traveling terlalu makan tempat, sebaiknya pindahin ke jar yang lebih kecil supaya pouch kalian tidak bulky. Oh iya, tanggal kadaluarsanya cuma tertera dibox doang ya, jadi kalau boxnya dibuang yasudah wassalam.


Tekstur, Warna dan Aroma

Teksturnya gel yang watery, mudah meresap kekulit dan tidak lengket. Aku suka karena ketika keringetan engga bikin licin dan benar-benar ringan banget berasa engga pakai apa-apa. Sayangnya ketika ada luka jerawat masih terasa cekat cekit kalau ditimpa night sun care serum ini.

Warnanya putih dan aromanya herbal dan lavender. Buat kalian yang engga suka wangi yang nyegrak, ini wanginya enak banget, engga strong sama sekali dan segar. Pokoknya bikin relaks dan menenangkan saat mau tidur.


Hasil

Aku sudah pakai selama seminggu berturut-turut. Efek yang paling cepat aku rasain adalah kulit jadi lebih lembap. Buat aku yang sudah jadi emak-emak terkadang engga sempat untuk skincarean yang proper di pagi dan siang hari. Nah malam hari adalah waktu yang pas buat skincarean dan night sun care serum ANESSA menurutku mempermudah dan bikin sat set kalau dipakainya, mampu merawat kulit yang pagi dan siang harinya terkena paparan sinar UV matahari.

Ketika dipakai ada sensasi dingin, bikin segar. Oh iya, kulit juga lebih cerah dan glowing. Buat aku yang kulitnya kombinasi engga sama sekali bikin minyakan pas pagi harinya. Dijenis kulit wajahku juga cocok, engga bikin iritasi kayak jerawatan atau beruntusan. Overall aku suka sama hasil penggunaan serum ini. 


Harga

Soal harga memang pricey untuk harga normalnya yang dibandrol dengan harga Rp 430.000/180ml, tapi kalau kalian mau beli please saat pay day atau ditanggal dan bulan kembar karena selalu ada potongan harga, jatuhnya bakal worth to buy. Waktu aku beli di Shopee harganya Rp 371.000 dan dapat gratis ongkos kirim juga. Lumayan kan bisa menghemat Rp 59.000.

Walaupun harganya mahal, tapi percayalah ini bakal lama banget habisnya, karena ukurannya hampir setangan aku.


WHERE TO BUY:

Produk ANESSA Night Sun Care Serum sudah tersedia secara offline maupun online untuk memudahkan kalian membeli.

Cuma karena aku yang notabenenya tidak punya banyak waktu untuk membeli secara offline, maka pembelian secara online adalah jalan ninjaku dan pastinya lebih praktis,  hanya tunggu pak kurir anter kerumah aja hihihi …


MORE INFORMATION:



Nah itu dia honest review aku menggunakan Night Sun Care Serum dari ANESSA. So, tertarik untuk mencobanya juga? Semoga review dari aku bisa mengurangi rasa ingin tau kalian tentang produk ini dan dapat bermanfaat!


Posting Komentar

0 Komentar